Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Khasiat Jamur Kayu Mengobati Asma, Ini Resepnya

Jamur kayu memiliki nama latin Ganoderma lucidum, dari famili Polyporaceae. Nama lokalnya antara lain supa sinduk (Suna). Ganoderma lucidum merupakan jamur yang dikenal sebagai jamur lingzi atau jamur untuk pengobatan. Tubuh Ganoderma lucidum mengandung lebih dari 200 senyawa aktif yang dapat dibagi menjadi tiga kelompok utama, yakni 30% senyawa larut dalam air, 65% senyawa larut dalam pelarut organik, dan 5% senyawa volatil.


Sekilas Tentang Jamur Kayu (Ling zhi)


Jamur kayu merupakan tanaman obat yang berkhasiat dan juga bermanfaat sebagai obat tradisional. Jamur ini tumbuh liar sebagai saprofit pada kayu tua atau lapuk, namun kadangkala dibudidayakan. Jamur berbentuk seperti ginjal ini bertangkai dan berwarna merah keunguan, mengkilap dan berserat serta berlekuk-lekuk.

Jamur kayu yang telah dikeringkan disebut Ling zi, Menurut sejarah Cina, ling zhi ditemukan oleh seorang petani bernama Shen Nong, dan dicatat dalam bukunya, Shen Nong Herbal Classic. Ia dijuluki sebagai petani yang suci (holyfarmer). Seng Nong menyatakan, kriteria unggul nilai atau manfaat dari sebuah tanaman obat adalah bila dikonsumsi dalam jangka waktu lama tidak menimbulkan efek samping. Pada zaman Dinasti Shu, sekitar 2400 tahun lalu, ling zhi hanya dikonsumsi untuk pengobatan para maharaja dan bangsawan di negeri Cina. Pada masa itu, ling zhi masih langka.

Sejak tahun 1971, seorang peneliti dari Universitas Kyoto, Jepang, bernama Yukio Naoi mulai membudidayakan ling zhi. Melalui eksperimen-eksperimennya, akhirnya ia berhasil menemukan cara menumbuhkan ling zhi menggunakan limbah pertanian dan kayu-kayu yang telah lapuk. Jamur kayu biasanya tersedia di balai pembibitan jamur dan juga banyak dijual di toko obat tradisional. Bagian yang digunakan sebagai obat adalah Seluruh helai jamur.

Jenis-jenis Jamur Kayu Ganoderma


1. Ganoderma lucidum
Ganoderma lucidum adalah jamur yang dikenal sebagai jamur lingzi atau jamur untuk pengobatan

2. Ganoderma Boninense
Ganoderma Boninense adalah Jamur patogen yang menjadi penyebab penyakit busuk pangkal batang yang paling merusak dan mematikan pada tanaman kelapa sawit.

3. Ganoderma Zonatum
Ganoderma Zonatum adalah Jamur patogen yang menginfeksi spesies palem sehingga menyebabkan pantat busuk. Ini adalah jamur yang menginfeksi bagian bawah 4-5 kaki (120-150 cm) pada tanaman serta juga membusukkan akar.

4. Ganoderma Tornatum
Ganoderma Tornatum adalah Jamur patogen yang mengakibatkan batang dari tanaman tersebut mati dan membusuk paling merusak pada tanaman kelapa sawit.

5. Ganoderma Miniatocinctum
Ganoderma Miniatocinctum adalah adalah Jamur patogen yang mengakibatkan pangkal batang membusuk serta yang paling mematikan pada tanaman kelapa sawit.

Manfaat dan Khasiat Jamur Kayu


Adapun manfaat dan khasiat jamur kayu adalah untuk mengatasi badan lemah sehabis sakit, rematik, sulit tidur, asma, bronkhitis, tekanan darah tinggi, kadar kolesterol tinggi, sakit lambung, hepatitis, jantung koroner, dan menunda penuaan.

Resep Herbal Sederhana Jamur Kayu :


1.Sulit tidur : 3-10 g jamur direbus, airnya diminum.

2.Asma, bronkhitis : 1-2 g bubuk jamur diseduh dengan air panas, minum sehari 3 kali.

3.Menguatkan daya tahan tubuh : 15 g ling zi direbus dengan 4 gelas air didalam periuk tanah (gerabah) sampai tersisa 2 gelas. Minum dengan madu sehari 2 kali @1 gelas.

Bagi tanaman lain Jamur kayu merupakan jenis jamur yang mematikan namun bagi kita jamur kayu untuk jenis ling zhi ini tersimpan manfaat dan khasiat untuk kesehatan, demikian ulasan tentang Khasiat Jamur Kayu Mengobati Asma, semoga bermanfaat !

Post a Comment for "Khasiat Jamur Kayu Mengobati Asma, Ini Resepnya"